Pengurus PGRI Takalar Gelar Pertemuan Dengan Kacabdin Wilayah VII

Ketua PGRI Takalar Yang Baru (Darwis Ewa) Bertemu Kacabdin (Andi Ernawati) Wilayah VII (Jeneponto - Takalar)


Takalarterkini.com, - Takalar. Jajaran pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Takalar hasil perubahan melakukan pertemuan dengan Kepala Cabang Dinas (Kacabdin) wilayah VII (Takalar-Jeneponto) Andi Ernawati, 27/12/2023 di Cafe Otentik Takalar.

Suasana Pertemuan Pengurus PGRI Takalar Dengan Kacabdin (Andi Ernawati) Wilayah VII (Jeneponto-Takalar)


Pertemuan ini menjadi ajang silaturahmi dan komunikasi awal pengurus baru pasca mundurnya Ketua dan Sekretaris sebelumnya dengan beberapa alasan.


Andi Ernawati selaku Kecabdin Wilayah VII menyambut baik pertemuan ini. Pengurus PGRI yang menghimpun semua guru dari berbagai jenjang satuan pendidikan tentunya memiliki peran-peran penting dalam dunia pendidikan di Kabupaten Takalar.


"Sebagai organisasi profesi, PGRI hadir sebagai wadah perlindungan dan peningkatan kompetensi tenaga pendidik. Rencana program kerja pengurus baru kami sangat apresiasi, semoga akan memberikan dampak yang baik bagi insan pendidik," tuturnya.

Pengurus PGRI Takalar Bersama Kacabdin Wilayah VII (Jeneponto-Takalar) Dan Kadis Dikbud Takalar


Sebagai penanggungjawab pelaksanaan pendidikan di jenjang SMA/SMK di wilayah VI (Jeneponto-Takalar) selalu siap mensupport dan mendukung segala kegiatan PGRI, utamanya dalam mengaktifkan kembali pembayaran Iuran PGRI yang merupakan pendukung utama kegiatan-kegiatan PGRI.


Mengingat PGRI tidak pernah lagi mendapatkan dana hibah dari pemerintah daerah. Oleh sebab itu, iuran anggota menjadi salah satu pemasukan utama demi menunjang pelaksanaan setiap program dan kegiatan pengembangan organisasi dan pendidikan di Kabupaten Takalar.


Sementara itu, Darwis Ewa selalu Ketua PGRI Takalar yang baru menyampaikan beberapa hal mengenai rencana dan kegiatan PGRI ke depan.


"Atas nama pengurus PGRI Takalar,l berharap dan meminta kesediaan Ibu Kacabdin untuk membersamai dan mendukung setiap program kami," imbuh Darwis Ewa.


Pertemuan ini begitu hangat dan menghasilkan beberapa rekomendasi dan masukan mengenai maksimalisasi peran organisasi profesi PGRI dan kegiatan pengembangan pendidik di Kabupaten Takalar. AJM/RedTT


Sumber: Humas PGRI

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Guru Besar FBS UNM Asal Takalar, Launching Terjemahan Al-Qur'an Ke Dalam Bahasa Makassar

Ribuan Warga Padati Buka Puasa Bersama Di Kediaman Orang Tua Irwan Iskandar

Siswi SDN 5 Ballo Takalar Raih Medali Emas di Kejuaraan Karate Provinsi